Pada beberapa artikel sebelumnya admin 15 manfaat sudah berbagi aneka manfaat apel, diantaranya Manfaat Apel untuk Menghancurkan Batu Empedu, Manfaat Buah Apel untuk Mengobati Penyakit Kanker dan Manfaat Buah Apel Bagi Kesehatan dan Kecantikan.
Kali ini admin ingin memberitahu kepada anda semua ternyata apel masih memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, berikut ini adalah uraian mengenai Manfaat Buah Apel untuk Kesehatan Ibu Hamil yang harus anda ketahui, terutama bagi para calon ibu dan ayah.
Kali ini admin ingin memberitahu kepada anda semua ternyata apel masih memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, berikut ini adalah uraian mengenai Manfaat Buah Apel untuk Kesehatan Ibu Hamil yang harus anda ketahui, terutama bagi para calon ibu dan ayah.
Manfaat Buah Apel untuk Kesehatan Ibu Hamil
Manfaat Apel buat Ibu Hamil |
Vitamin dalam Apel
Dibandingkan dengan jeruk, apel mengandung 50% lebih banyak vitamin A. Vitamin ini berfungsi untuk menyembuhkan influenza dan infeksi lainnya. Khasiat lainnya adalah menjaga mata dalam kondisi baik, mencegah kebutaan dan mencegah terjadinya kelainan bawaan pada bayi yang akan dilahirkan.
Apel juga memiliki kandungan vitamin C dan B yang penting untuk mempertahankan kesehatan saraf. Vitamin C penting untuk pembentukan tulang dan gigi janin serta menghindarkan janin agar tidak rawan penyakit setelah lahir.
Kandungan Mineral dalam Apel
Manfaat buah apel untuk ibu hamil selanjtunya, karena memilki kandungan Mineral besi (Fe) pada buah apel, meskipun kandungannya tidak tinggi tetapi mempunyai kemampuan untuk membantu penyerapan Fe dari asupan lain seperti telur dan hati. Demikian pula kalsium dalam apel, dapat membantu sistem pencernaan untuk menyerap kalsium dari makanan lain.
Kandungan Pektin dalam Apel
Apel juga memiliki kandungan pektin (sejenis serat) dan polifenol (antioksidan kuat). Pektin diketahui dapat menyehatkan saluran pencernaan serta menghilangkan racun dalam isi usus. Antioksidannya sendiri memiliki manfaat sebagai antikanker pada beberapa jenis kanker seperti kanker paru, kanker usus, kanker payudara dan kanker hati.
Manfaat Apel untuk Asma
Menurut laporan oleh tim peneliti pada jurnal kesehatan Thorax yang diterbitkan secara online pada 5 April 2007, dari berbagai jenis makanan yang dikonsumsi oleh ibu hamil, buah apel merupakan buah yang menunjukkan hubungan protektif yang konsisten dengan terjadinya mengi dan asma pada anak. Willer dan koleganya mencatat hasil penelitian ini sebagai penemuan baru. Dari sebuah penelitian baru yang dipublikasikan tersebut, menunjukkan bahwa perempuan yang mengkonsumsi buah apel selama masa kehamilan dapat melindungi janin dalam rahim dari penyakit asma dan mengi.
Penting bari para calon ibu untuk selalu menjaga kesehatan kandungannya, demikianlah beberapa Manfaat Buah Apel untuk Kesehatan Ibu Hamil, semoga bermanfaat.